Sabtu, 29 November 2014

Tutorial : Papan Penting

Kamis pagi, kerjaan di kantor nggak terlalu padat jadi bisa nyambi buka inet dan googling. Ada banyaaaaaak sih blog paporit tapi salah satunya blognya Mbak Dita yang punya Cemprut. Seneng aja banyak inspirasi dan ide yang luar biasa, dasar memang mereka crafter-crafter luar biasa, selaluuuu ada aja ide out of the box nya. Saya mah bukan apa-apa dibandingkan mbak-mbak diatas dan crafter lainnya. Makanya suka mupeng kalau liat hasil karya mereka. Begitu juga sama tips dan tutorialnya yang mudah buat diikuti.

Nah, waktu googling di tempatnya Mbak Dita "Cemprut" menemukan ide ini dan sabtu pagi tadi langsung dieksekusi. Niat bingits ya gw ..... hehehehehhe. Aku sih biasa menyebutnya dengan "Papan Penting" atau biasa disebut juga "Plan Board", soalnya di papan ini penuh dengan hal-hal penting misalnya jadwal janjian sama temen, tanggal ultah temen, nomer penting, dan banyaak lagi yang intinya sih ngingetin kita tentang sesuatu yang puenting. Letaknya juga strategis, yang mudah dilihat dan terjangkau.

Monggo bisa dilihat tutorialnya disini.

Nah bedanya, sterefoamnya saya jadikan satu aja dan nggak dibagi beberapa lembar, pokoe tergantung kebutuhan dan sikonnya. Kebetulan, stok kain katun sedang nggak banyak, jadi ya tetep harus disiasati biar tetap bisa eksist dengan bahan yang ala kadarnya.

Dan inilah hasilnya ....... jreng ....jreng .....

Hahahahha, biasa aja sih ya #sukalebay #maksalagi

dimodifikasi jadi 3 bagian plus rendanya
langsung ditempel di dinding (abaikan kabelnya)

Makasih ya buat mbak-mbak crafter, udah mau sharing sama kita dan jadi tambahan ilmu juga. Insyaallah bermanfaat banget ^____^ like this yao .....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar